Thursday, 19 February 2009

LINTAS PERISTIWA MELALUI PRESTASI KEGIATAN AWAL TAHUN 2009

Menyongsong sederetan kegiatan, siswa SMA Negeri 1 Sekadau di awal tahun 2009 nampaknya sudah beberapa kegiatan telah membuahkan hasil yang cukup menggembirakan diantaranya :
1. SEPAK BOLA
Kegiatan olah raga bola di Kabupaten Sekadau telah terselenggara melalui LIGA PELAJAR tingkat SMA se-Kabupaten Sekadau kegiatannya dilaksanakan dari tanggal 23, 24, 25 Januari 2009, yang diikuti sebanyak 7 sekolah tingkat SLTA yang ada di kabupaten Sekadau.
Dari hasil pertandingan tersebut SMA Negeri 1 Sekadau dinobatkan sebagai peraih juara I .... wow. Pertandingan ini diikuti oleh SMAN 1 Sekadau Hilir, SMK Amaliyah Sekadau,
STM Negeri 1 Sekadau, SMA Negeri 1 Nanga Taman, SMA Negeri 1 Sekadau Hulu (Rawak),
dan SMA Negeri 1 Nanga Mahap
2. LOMBA CEPAT TEPAT MATEMATIKA
Tri Dharma HIMMAT FKIP UNTAN Pontianak pada tanggal 11,12 Februari 2009 telah melnyelenggarakan kegiatan lomba cepat tepat mata pelajaran matematika untuk tingkat Sekolah Menengah Atas se Kabupaten Sekadau dengan tempat kegiatan di Gedung Pertemuan Umum, dalam kegiatan tersebut SMA Negeri 1 Sekadau lagi-lagi meraih juara I dan II.
Sehari sebelum kegiatan itu tanggal 10 Februari 2009 juga diselenggarakan LOMBA
MATEMATIKA KOMPETISI, SMA Negeri 1 Sekadau harus berlapang dada karena hanya dapat menyandang juara II
3. FAN GAME ACTIVITIES
Pada tanggal 13, 14, 15 Februari 2009 GUDEP Jenderal Sudirman telah berulang tahu ke 1 dan
menyelenggarakan berbagai kegiatan diantaranya Fan Game Activities di SMK Amaliyah Sekadau, jumlah peserta sebanyak 40 orang dari hasil kegiatan tersebut SMA Negeri 1 Sekadau
untuk golongan Putri harus puas dengan kemampuan hanya meraih juara III

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Coupons